Kamis, 09 Mei 2013

PENGERTIAN DATA BASE

Sepenggal artikel Tentang Pengertian database

Mumpung lagi sedikit ada urusan dengan database + Visual basic,sekalian aja kopral nyari artikel yang bisa ngejabarin Data base,itung-itung nambahin perbendaharaan artikel di Blog Kopral yang seolah tak bertuan lagi karena jarang posting.
Sekilas tentang Pengertian Database,Kopral pada dasarnya tidak menjelaskan apa apa tentang Database,Kopral cuma sedang berbagi dari sesuatu yang kopral temui tentang database.
dari sebuah sumber.. berikut  artikelnya

Database atau dalam bahasa Indonesia disebut juga Basis Data, merupakan sekumpulan informasi yang disimpan pada komputer server secara sistematis sehingga dapat diakses dan diperiksa menggunakan suatu program atau aplikasi komputer untuk memperoleh informasi dari Database atau Basis Data tersebut.


Seperti halnya bahasa pemrograman HTML dan PHP, Database juga memerlukan sebuah software. Adapun software yang digunakan untuk mengelola dan memanggil query database disebut dengan sistem manajemen database, istilah global disebut Database Management System (DBMS).

DBMS sendiri terdiri dari dua komponen, yaitu Relational Database Management System (RDBMS) dan Overview of Database Management System (ODBMS). RDBMS meliputi Interface Drivers, SQL Engine, Transaction Engine, Relational Engine, dan Storage Engine. Sedangkan ODBMS meliputi Language Drivers,Query Engine, Transaction Engine, dan Storage Engine.

Prinsip utama Database atau Basis Data adalah pengaturan data dengan tujuan utama fleksibelitas dan kecepatan pada saat pengambilan data kembali.

Beberapa aplikasi database yang sering digunakan untuk kepentingan komersial (contoh: DB2, Microsoft SQL Server, Oracle, Sybase, Teradata), untuk aplikasi database yang gratis dan juga banyak digunakan adalah Firebird, MySQL, dan PostgreSQL.

Struktur Database secara umum dibagi menjadi 4 bagian, yaitu:

  1. Database
  2. File/Table
  3. Record
  4. Elemen data/Field
Dari pengertian Database tersebut diatas dapat kita ambil kesimpulan bahwa Database atau Basis Data mempunyai beberapa kriteria penting, diantaranya adalah:
  • Database atau Basis Data bersifat data oriented dan bukan program oriented.
  • Database atau Basis Data dapat digunakan oleh beberapa program aplikasi tanpa perlu mengubah basis datanya.
  • Database atau Basis Data dapat digunakan dengan cara-cara yang berbeda.
  • Database atau Basis Data dapat memenuhi kebutuhan sistem-sistem baru secara mudah dan aman.
  • Database atau Basis Data dapat dikembangkan dengan mudah, baik dari segi struktur maupun volumenya.
Tipe-tipe Database atau Basis Data
Database atau Basis Data memiliki 12 tipe, diantaranya adalah: Operational database, Analyticaldatabase, Data warehouse, Distributed database, End-user database, External data base, Hypermedia databases on the web, Navigational database, In-memory data bases, Document-oriented databases, Real-time databases, dan RelationalDatabase.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar