5 Ular Terbesar Di Dunia
Berikut ini adalah daftar ular terbesar di permukaan bumi yang kami rangkum dalam artikel 5 Ular Terbesar Di Dunia.
1). TITANIC BOA
Ular terbesar di dunia yang pernah ditemukan meskipun
hanya fosilnya adalah Titanic Boa. Para paleontolog meyakini mereka
telah hidup sekitar 60 juta tahun yang lalu, tepatnya pada zaman
Paleosen. Fosil ular raksasa ini ditemukan di daerah Kolombia, jika
masih hidup diperkirakan beratnya bisa mencapai 1,2 ton. Seandainya ular
ini masih ada dan berkeliaran di muka bumi mungkin sarapannya bisa saja
seekor gajah dewasa, hehehe…
2). ANACONDA HIJAU
Urutan kedua adalah Anaconda Hijau. Ular yang berasal
dari spesies boa ini tidak berbisa dan kerap ditemukan di Amerika Latin.
Karena Titanic Boa sudah punah, maka Anaconda Hijau merupakan ular
terbesar yang masih hidup dan bernapas di permukaan bumi.
3). RETICULATED PHYTON
Posisi ketiga adalah Reticulated Phyton, ular dari
spesies piton ini bisa ditemui di daerah Asia Tenggara. Reticulated
termasuk ular tidak berbisa dan biasanya dianggap tidak berbahaya bagi
manusia, namun kita harus tetap berhati-hati karena kalau ular ini
sampai melilit di badan kita, bisa-bisa kita tak tertolong karena tubuh
kita remuk atau kehabisan nafas, tergantung mana yang lebih dulu.
4). BURMESE PHYTON
Burmese Python atau Piton Burma termasuk spesies piton
dari India, mereka hidup di daerah beriklim tropis dan subtropis di Asia
Selatan dan Asia Tenggara. Ular ini sering ditemukan di dekat air,
tetapi juga dapat ditemukan di pepohonan.
5). AFRICAN ROCK PHYTON
African Rock Python adalah ular tak berbisa dari
Sub-Sahara Afrika. Umumnya mereka dapat ditemukan di berbagai macam
habitat, dari hutan hingga padang pasir, meskipun biasanya mereka suka
berada dekat sumber air. African Rock Python membunuh mangsanya dengan
cara melilit dan bahkan hewan seukuran antelop dapat mereka lahap.
(fak/bin)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar